PENGALAMAN PERTAMA

Pasti semua orang pernah mengalami yang namanya "pengalaman pertama". Entah itu pengalaman pertama saat akad nikah, saat mengurus Kartu Keluarga, saat membuat Akte Kelahiran, saat pertama kali pacaran, saat pertama kali tunangan, saat pertama kali mengambil pinjaman di bank, saat pertama kali menabung di bank, saat pertama kali kerja, saat pertama kali mengaji, pertama kali melahirkan, pokoknya semua pengalaman pertama...

Daripada disimpan dalam hati, yuk tuliskan pengalaman pertama kamu dan ikutkan dalam event kali ini.
Ketentuannya :
  1. Naskah dalam bentuk cerpen yang belum pernah dipublikasikan dalam bentuk apapun.
  2. Posting info lomba ini dan tag pada 25 teman termasuk AnisaAe Kepompong.
  3. Bergabung dalam grup ANTOLOGI ES CAMPUR.
  4. Naskah ditulis dalam kertas A4, TNR 12, 1,5 spasi. Maximal 3 halaman. (Harap perhatikan EyD)
  5. Sertakan biodata dalam bentuk NARASI di akhir naskah (bukan dalam file terpisah).
  6. Kirim ke email : antologiescampur@yahoo.com dengan subjek Pengalaman Pertama#judul cerpen#nama penulis.
  7. Cerpen yang disisipi dengan tips, lebih diutamakan.
  8. DL naskah pada tanggal 31 Maret 2012.
  9. Naskah yang masuk akan diupdate tiap 2 minggu di dalam grup.
  10. Pengumuman pemenang pada tanggal 25 April 2012.
  11. 30 naskah terbaik akan dibukukan secara indie jadi tidak ada royalti.
  12. Untuk naskah terbaik pertama mendapatkan pulsa 50 ribu rupiah (dapat diuangkan), kedua mendapatkan pulsa 20 ribu rupiah, dan ketiga akan mendapatkan pulsa 10 ribu rupiah.
  13. Hal-hal yang kurang dimengerti dapat ditanyakan di dalam grup.

Tunggu apa lagi?
Yuk mulai berkarya dan menceritakan pengalaman pertama kita. Buatlah pengalaman pertama yang berbeda dari lainnya. ^^

Anisa Ae
WebRepOverall rating

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hati-hati! Anakku Galak Buk, Hikkksss

Lomba Menulis Karya Nonfiksi (artikel) "Motivasi" Bersama Komunitas Waroeng Tulisan